Daftar istilah khusus
Terkadang web bisa membingungkan dan kita semua pernah menemukan beberapa istilah yang
sulit dipahami. Seperti virus. Atau alamat IP. Atau spyware. Kami telah menyusun daftar
beberapa kata teknis umum dan menjelaskannya sesederhana dan seakurat yang kami mampu.
Yang termasuk perangkat lunak perusak adalah:
Browser
Ini adalah program di komputer yang Anda gunakan untuk mengunjungi situs web. Browser populer mencakup Chrome, Firefox, Internet Explorer, Opera, dan Safari.DNS
Karena internet memiliki begitu banyak situs web dan alamat IP, browser Anda tidak otomatis tahu di mana masing-masing situs web dan alamat IP itu berada. Browser harus mencari satu-satu. Itulah gunanya DNS (Domain Name System - Sistem Nama Domain). DNS pada dasarnya adalah buku telepon untuk web. Bukan, DNS tidak menerjemahkan "John Doe" menjadi nomor telepon, tetapi DNS menerjemahkan URL, www.google.com, menjadi alamat IP, membawa Anda ke situs yang Anda cari.Alamat IP
Setiap alamat web (misalnya, “www.google.com”) memiliki alamat angkanya sendiri yang disebut dengan alamat IP. Alamat IP terlihat seperti ini: 74.125.19.147. Alamat IP adalah rangkaian angka yang menentukan di mana komputer atau perangkat seluler tertentu ada di internet. Alamat IP agak mirip dengan nomor telepon: seperti halnya nomor telepon memberitahukan operator ke mana panggilan harus disampaikan, alamat IP memberi tahu komputer Anda cara menjangkau komputer lain di internet.Perangkat lunak perusak
Perangkat lunak perusak adalah perangkat lunak yang dirancang untuk mengontrol dan merusak komputer atau perangkat seluler Anda.Yang termasuk perangkat lunak perusak adalah:
-
Adware
Perangkat lunak yang secara otomatis memutar, menayangkan, atau mengunduh iklan ke komputer.
-
Spyware
Perangkat lunak yang mengumpulkan kepingan-kepingan informasi tentang pengguna tanpa sepengetahuan mereka.
-
Trojan horse
Perangkat lunak yang bersifat merusak yang berpura-pura sebagai aplikasi yang bermanfaat. Perangkat lunak tersebut pada awalnya muncul untuk melakukan sesuatu yang bermanfaat, tetapi sebenarnya mencuri informasi atau merusak komputer maupun perangkat seluler Anda.
-
Virus
Kepingan perangkat lunak komputer berbahaya yang dapat menginfeksi komputer dan file di komputer Anda.
-
Cacing
Kepingan perangkat lunak berbahaya yang secara otomatis dapat menyebar sendiri ke komputer lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar